12 Des 2009


Selamat siang temen-temen semua. kabar baik kan dari kalian semua?

Kali ini saya mengangkat tema "Kesuksesan dimulai dari hal-hal kecil". Mungkin temen-temen semua bertanya-tanya apa saja hal-hal kecil itu yang bisa mengantarkan kita pada kesuksesan. Setujukah temen-temen akan tema yang saya angkat ini??

Banyak kisah sukses yang dimulai dari hal kecil. Apakah anda tahu :

- Issac Newton menemukan teori gravitasi ketika sedang duduk di bawah pohon dan melihat apel jatuh.

- Siapa yang menyangka bahwa air minum Aqua bisa dijadikan bisnis yang menguntungkan.

- Seorang mahasiswa yang membuat program untuk menampilkan data siswa di sekolahnya, yang akhirnya menjadi facebook yang terkenal.
- Seseorang membuat mesin pencari di internet, yang dikenal dengan Google yang bisa menghasilkan puluhan juta dan masih diminati orang sampai saat ini.

- Gajahmada mengucapkan “Sumpah Palapa” yang akhirnya bisa menyatukan seluruh Nusantara di bawah Majapahit.

Saat kita jalan-jalan, saat ngobrol dengan teman-teman kita, saat menonton televisi, atau di saat-saat lain dalam aktivitas kita. Tanpa disadari banyak inspirasi-inspirasi yang mendorong kita untuk lebih maju darisebelumnya. banyak hal-hal yang tidak terpikir oleh kita sekarang menjadi nyata di depan kita. Keberhasilan terbesar tidak datang secara tiba-tiba tetapi dimulai dari hal kecil yang kita lakukan tiap hari dan kita konsisten untuk melakukannya.

Nah dari hal-hal diatas kita bisa bertanya kepada diri sendiri, pernahkah kesuksesan/keberhasilan kita sekarang ini dimulai dari hal-hal kecil yang pernah kita lakukan dulu?? Kalau iya lakukan terus hal-hal kecil yang akan mengantar kita kepada kesuksesan berikutnya.

Ada juga inspirasi dari diri pribadi saya bahwa saat kita "kepepet" itulah power terbesar dalam hidup kita. Apakah temen-temen setuju??

Saya jadi berminat membuat blog ini karena sebelumnya ada deadline tugas dari dosen untuk membuat blog. Dalam waktu 1 minggu saya harus menyelesaikan pembuatan blog dan mengirim link blog saya ke dosen. Meskipun sebelumnya saya tidak pernah berfikir kalau saya akan mempunyai blog. Dengan tekanan tugas dari dosen, "the power of kepepet" (istilah kerennya, hehe) itu sangat besar mendorong saya untuk mencari tutorial-tutorial tentang bagaimana membuat blog. Dan akhirnya tugas membuat blog dari dosen dapat saya selesaikan tepat pada waktunya.

Nah dari cerita saya tersebut diatas ada satu pembelajaran untuk kita semua. Kita akan berkembang jika kita bisa membuat diri kita dalam kondisi tertekan. Istilah yang lebih mengena yaitu kita harus punya deadline dalam hidup apa. Kembali lagi apa goal-goal, target-target, agenda-agenda apa yang harus kita capai besok, lusa, minggu ini, bulan ini, tahun ini, dst.

Ada baiknya kalau kita selalu mencatat semua goal-goal kita itu dalam buku pribadi atau buku agenda. Ingat goal-goal itu tidak harus hal-hal yang besar, tetapi hal-hal kecil yang dapat mengantar pada hal yang besar tersebut sangat penting juga. Buat sebanyak mungkin sampai berlembar-lembar dan coret lah saat goal kita itu tercapai. Kita akan diasyikkan untuk selalu melakukan hal-hal yang mendorong kita untuk lebih maju.

Semoga apa yang saya tulis ini bermanfaat untuk kita semua. Sukses selalu untuk kita semua. Ammiieenn...